Serum merupakan salah satu jenis skincare yang jadi favorit dan punya banyak manfaatnya, nih, SS Lovers. Dengan tekstur ringan dan kandungan antioksidan serta peptida, serum wajah akan dengan mudah meresap ke dalam kulit untuk memberikan manfaat yang kamu butuhkan.
Tahukah kamu kalau serum wajah punya beragam jenis? Berikut adalah macam-macam serum wajah yang perlu kamu ketahui.
Serum wajah merupakan produk skincare yang dibuat dengan formulasi bahan aktif berkonsentrasi tinggi. Berbeda dengan pelembap, serum dibuat untuk mengatasi masalah kulit tertentu seperti garis halus, kerutan, bintik hitam, dan warna kulit yang tidak merata.
Kebanyakan serum memiliki tekstur ringan dan cepat meresap, sehingga ideal digunakan dalam rutinitas skincare sehari-hari. Serum wajah biasanya dipakai setelah pembersihan wajah dan toning, namun bisa juga sebelum menggunakan pelembap. Berkat formulasinya yang terkonsentrasi, cukup gunakan beberapa tetes saja untuk menutrisi seluruh wajah.
Berbagai jenis serum wajah dibedakan berdasarkan kebutuhan kulit. Berikut ini jenis-jenis serum yang perlu kamu tahu:
Serum ini diformulasikan untuk memberikan hidrasi tambahan pada kulit. Cocok untuk pemilik kulit kering atau dehidrasi. Umumnya mengandung bahan seperti hyaluronic acid, glycerin, ceramide, dan aloe vera. Gunakan bersama pelembap agar hasilnya lebih tahan lama.
Serum wajah pencerah dibuat untuk mengatasi warna kulit tidak merata dan bintik hitam. Mengandung vitamin C, niacinamide, dan asam alfa-hidroksi. Jenis serum ini menjadi favorit karena mampu memberikan efek cerah dan glowing.
Buat kamu yang mulai mengalami tanda-tanda penuaan, serum ini dilengkapi dengan kandungan retinol, vitamin C, peptide, dan AHA. Fungsinya memperbaiki tekstur kulit, menyamarkan kerutan, serta merangsang produksi kolagen.
Serum ini ditujukan untuk mengatasi jerawat dengan kandungan asam salisilat dan benzoil peroksida. Membantu membuka pori-pori yang tersumbat dan mengurangi inflamasi. Cocok digunakan saat jerawatan maupun untuk pencegahan.
Berfungsi membantu pengelupasan sel kulit mati dan mempercepat regenerasi kulit. Hasilnya, kulit akan terasa lebih halus, segar, dan cerah. Cocok untuk kamu yang ingin mencegah garis halus dan menjaga kulit tetap sehat.
Serum ini mengandung vitamin C berkonsentrasi tinggi yang berperan sebagai antioksidan kuat. Melindungi kulit dari radikal bebas, mencerahkan wajah, dan merangsang produksi kolagen.
Dengan banyaknya pilihan serum di pasaran, penting bagi kamu untuk mempertimbangkan beberapa faktor berikut:
Kenali jenis kulitmu terlebih dahulu. Kulit berminyak, kering, sensitif, atau kombinasi memiliki kebutuhan yang berbeda. Untuk kulit berminyak, gunakan serum ringan dan bebas minyak. Sedangkan kulit kering butuh serum yang melembapkan.
Cari serum yang mengandung bahan aktif seperti vitamin C, hyaluronic acid, retinol, atau peptida. Hindari bahan yang dapat memicu alergi atau iritasi, terutama untuk kulit sensitif.
Semakin tinggi konsentrasi, belum tentu semakin baik. Gunakan konsentrasi yang sesuai kebutuhan dan jenis kulitmu. Konsentrasi terlalu tinggi bisa memicu iritasi atau over-exfoliating.
Ada serum yang cepat meresap, ada juga yang kental dan butuh waktu. Sesuaikan dengan rutinitas dan preferensi kamu agar perawatan kulit tetap nyaman dan efektif.
Sekarang kamu sudah tahu kan, apa saja jenis serum wajah dan cara memilihnya?
Semua kebutuhan kulitmu bisa kamu penuhi dengan Serum SS Skin! Mulai dari:
Masing-masing diformulasikan untuk kebutuhan spesifik, dan siap bantu kamu mendapatkan kulit sehat impianmu. Miliki sekarang sebelum kehabisan, ya, SS Lovers! ❤️
.